Thursday, April 21, 2011

(thanks GOD) - I always start it from 0-ZERO

(Hanya perenungan)

Sering sy sadar bahwa yang saya tau “lebih banyak” dari yang orang lain tau (bukan..! pernyataan ini bukan didasari oleh narcisme atau..ke-takaburan).

Sy gak bicara mengenai ilmu science, atau matematika, atau fisika..., tapi lebih ke pengetahuan2 umum misalnya mengenai kamera yang saya atau dia pegang, informasi perjalanan, kejadian2 dibalik kejadian, kenapa saham turun, kemana arah saham, ekonomi dunia,..kecuali politik..yang gak pernah menarik untuk di denger....
Sering saya sadar bahwa ‘orang lain’ lebih pintar sering enggak lebih tau...

Lalu saya pikirin – tentang gejala itu....

Gimana bisa saya lebih banyak tau mengenai banyak hal di dunia ini dari pada dia...
Jawaban sementara saya adalah karna saya selalu memulai dari NOL – I always start it from 0- ZERO

sudah kenyataannya bahwa saya gak pernah cerdas - jadinya mau gak mau saya selalu mulai semuanya dari O-nol) karna amat sukar mengolah informasi/data dengan cepat untuk menghasilkan pendapat - sebagai konsekwensinya,saya hanya siap menerima semua informasi itu tanpa pendapat dari otak saya -setelah itu baru deh pelan-pelan saya olah informasi itu dan terus menerus- kalau gak ngerti cari lagi informasi untuk tambah - pelan-pelan berargumen sendiri dengan dirisendiri (karna selalu gak siap berargumen dengan orang lain) - dan kemuadian tiba-tiba saya punya informasi yang lebih dari kebanyakan orang-AJAIB !!

Hanya inget waktu sy kuliah atau sekolah, sy selalu bingung kalo ditanya “ada pertanyaan?”; karna boro-boroo ada pertanyaan, gw merasa infomasi yang diterima adalah baru dan perlu diolah dulu untuk bisa jadi “ada pertanyaan”
Karna itu “I’m not a good argument-er” karna saya gak bisa berargumen,saya perlu berpikir dulu kebenaran ‘statement’ sebelum berargumen, dan saat itu setiap statement selalu baru dan ‘acceptabble’ untuk saya; gimana bisa berargumen? I can not- because I’m at 0-zero !!

Beda ama temen2 lainnya, mereka bisa berargumen panjang lebar mengenai pro-dan kontra, mana yang sesuai dan mana yang engga sesuai dengan pikiran mereka, yang pro gak terima kontra dan vice versa, pokoknya harus ada yang menang dan yang kalah,...saya diantara forum,terkagum-kagum denger argumen-argumen pro dan kontra yang di otak saya selalu ‘acceptable dan valid’;
untuk saya, gak ada pro dan gak ada kontra;semua saya terima dan nantinya akan saya pikirin.

Saya sering ngerasa ‘bego’ diantara anggota forum, karna gak punya pendapat; gimana bisa punya pendapat kalau saat itu saya sedang diproses membangun informasi? Gimana punyapendapat kalo argumen2 itu kebanyakan valid? Because I’m at 0-zero.

Sekarang,saya baru bisa melihat ‘kekuatan’ itu semua,
saya amat mudah menerima informasi tanpa mengadilinya apakah informasi itu benar atau tidak,setelah itu baru saya meng-explore informasi itu dalam-dalam; setelah itu berusaha menggunakan informasi tersebut bukan mengadilinya benar atau tidak; sering kesimpulannya adalah informasi tersebut dapat digunakan dalam keaadaan tertentu, tidak dapat digunakan dalam keadaan tertentu, membantu di keadaan terrtentu, tidak begitu membantu dikeadaan tertentu,
Tapi kebanyakan ...semua informasi benar !!!

hanya ‘weight’ penggunanya dikeadaan tertentu berbeda-beda...;
bagi saya dari semua itu , justru “penggunaan” informasi di keadaan2 tertentu itulah yang paling berguna di hidup ini, dan yang paling sulit di laksanain.
Itu kesimpulan saya...sebagai...orang yang berkecenderungan “START EVERYTHING FROM ZERO” and now I realise that I should say THANK TO GOD for that....as always !!

Tuesday, April 5, 2011

MY BIRTHDAY RESOLUTIONS - 2011

Saya pengen ngebiasain membuat resolusi di setiap ulang tahun.
Beberapa orang buat resolusi di Tahun Baru, saya? agak gak punya pikiran bahwa tahun baru adalah waktu berpikir dan termenung-menung, sedangkan disaat ulang tahun saya seneng bermenung2 ria.
Tahun ini penuh dengan pikiran bahwa umur gak akan terlalu lama, itu pikiran wajar untuk orang2 yang penyakitan.
Gak papa, gak usah didramatisir, biasa aja lagi!, semua orang mati, bedanya orang2 berpikir kemungkinan mati untuk dirinya adalah entar2, kalo gw berpikir mati itu bentar lagi, hanya karna masalah possibility dan probability! dan berpikir umur bukan urusan gw, tapi urusan Tuhan, urusan gw hanya memilih mau diapain sisa hidup yang di miliki.

Walaupun, saya tetep berdoa kalau bisa diberi umur cukup untuk nemenin anak2 sampai mereka agak dewasa, pengen nemenin mereka dalam berpikir mengenai keputusan2 yang harus dibikin, pengen kasih mereka nilai2 yang upi yakini, pengen ikut beremosi dengan mereka saat mereka beremosi, pengen menyeimbangkan saat mereka belum bisa ngatur keseimbangan dirinya. Walaupun saya juga percaya tangan Tuhan akan membantu itu dengan atau tanpa Upi. Jadi sebenernya mereka akan baik2 aja walau tanpa Upi.

Gw bikin beberapa resolusi yang mau dijalanin dalam setahun ini:
1, sudah waktunya berkarya lagi! bukan belajar! kenapa? krn tahun2 kemaren sy begitu banyak belajar sampai lupa berkarya, I were busy collecting bullet for my gun but never shoot them.
2. Gw gak mau membuat rencana dan mimpi baru sebelum rencana dan mimpi lama dikerjakan dan terpenuhi, misalnya: pengen bikin foto book koleksi hasil jepretan upi, mozaik didepan garasi gak selesai2 harus diselesaiin, buku resep kebanyakan dan harus dipraktekin, hobi sementara foto-mozaik- berkebon- masak- dan keramik itu sudah cukup banyak jadi gak usah ditambah lagi tapi dijalanin aja, lalu pengen bikin taman baca anak- itu harus dijalanin langkah pertamanya.
3. Setiap minggu harus menciptakan sesuatu yang baru - apa aja. coba masakan / resep baru kek, bikin patung baru kek, bikin mozaik baru kek, jahit baju baru kek, dan semua hal2 baru yang berasal dari tangan gw harus muncul
4. setiap minggu harus mencnari dan menemukan apa yang mesti diperbaiki dan diperbaiki! itu juga apa aja , mau hubungan dgn temen ato musuh(hi..hi gw punya banyak musuh ), perbaiki kaki kursi yang timplang kek, perbaiki keadaan diri sendiri ato bantu orang lain dgn keadaannya kek, dan banyak lagi,
5. Lakukan semua point 3 n 4 selangkah demi selangkah, soalnya gw tau sifat bosenan yg parah di diri yang belom ada obatnya.
6. blogging - INI adalah salah satu cara meninggalkan jejak untuk anak cucu dan berbicara dan mengajar nilai2 ke mereka.
7. Minimal Dalam seminggu (klo bisa tiap hari) harus melakukan kegiatan yang menyeimbangkan hidup gw, dimensi kehidupan ala Stephen Covey itu adalah: spiritual ( shalat, doa, puasa etc), emosional (hobi, nonton, semua yang membuat hati senang), fisikal ( olahraga, makan sehat, tidur), dan mental

Itu? adalah resolusi ulang tahun saya di tahun 2011.
Kayanya kebanyakan, tapi itu penting semua untuk dijalanin, karna itu semua kelemahan gw.

happy birthday to me! today I,
i got beautiful flower bouqet from kids and apih, i always like my flower bouqet on my every birthday
i buy galaxy tap for my birthday present from me,
i hear ' its my life song' from bon jovi
i cook for 30 orphans
i receive call from old friend Donny, 25 years of friendship really makes my day
i receive birthday notes from monik, and makes me think and smile.
i love my life, i love my self, i love him as my God, thank u for everything